Jangan Selingkuh, Before I Go To Sleep
Diambil dari karya novel S.J. Watson yang berjudul Before I go To sleep, dibintangi oleh Nicole Kidman, Colin Firth, Mark Strong, Anne-Marie Duff, Dean-Charles Chapman, sutradara dari film ini sendiri adalah Rowan Joffe.
Dikisahkan bahwa Christine Lucas ( nicole kidman ) menderita kehilangan ingatan setiap dia bangun tidur, yah memorinya hanya bertahan dalam sehari karene kecelakaan traumatis yang ia alami. Dia hidup bersama Bn suaminya. Yang sangat menyayangi dan melindunginya. Dan pada akhirnya Christine bertemu dengan Nash dokter yang merawatnya secara diam diam. Dan ben pun tidak boleh mengetahuinya.
Setiap hari Christine dijemput dan diterapi oleh dokter Nash setelah Ben berangkat bekerja untuk mengajar. Ingatan Christine pun kembali tetapi hanya sepatah patah, yang tak pernah dia lupakan hanyalah perkataan adam tentang dirinya, Who is Adam ? auwww ternyata Christinepun lupa
Hari demi hari Christine mulai mengingat tetapi dengan bantuan kamera yang membantunya merekam setiap hari, mulai terungkaplah siapa Adam, siapa Clair dan rentetan kejadian yang membuatnya penasaran setiap hari.
Setelah ben membawa Christine ke sebuah hotel dimana dia mengalami traumatik yang luar biasa semuanya kembali terungkap.
Hal yang paling luar biasa dan membuat kita yang melihat menitikkan air mata adalah saat christine bertemu dengan putranya Adam. Film ini wajib kalian tonton, setelah beberapa hari hanya melihat film film yang entah tak begitu bagus. Film Before I go to sleep ini membuat saya sangat terhibur dan lega.